Logo Hola Indonesia
Search
Jumat, 7 Februari 2025

Ada Gondola! Wisata Pantai Timang di Gunungkidul yang Menegangkan

Gondola yang menantang di wisata Pantai Timang Gunungkidul
Gondola yang menantang di wisata Pantai Timang Gunungkidul. Foto: Unsplash/rinzi-we.

HOLAINDONESIA.id – Wisata Pantai Timang merupakan salah satu destinasi wisata Gunungkidul yang banyak dikunjungi wisatawan lokal dan mancanegara. Selain keindahannya, terdapat wahana gondola yang menarik minat wisatawan untuk datang.

Gondola ini dimiliki seorang warga bernama Siswanto. Dia membuat gondola ini pada tahun 1997 yang berguna untuk penyeberangan warga yang mencari lobster.

Dia dibantu lima orang temannya untuk membuat alat yang bisa digunakan menyeberang ke pulau di Pantai Timang.

Dengan adanya gondola, hasil tangkapan lobster meningkat dengan pesat. Namun, beberapa waktu kemudian pencarian lobster di pulau dihentikan dan beralih untuk destinasi wisata.

 

Wisata Pantai Timang Andalkan Gondola

Pantai Timang memiliki gondola yang membuatnya berbeda dari pantai-pantai sekitar. Karena keunikannya, banyak wisatawan yang berkunjung untuk menguji nyali dengan menaiki gondola.

Wisatawan yang tertarik mencoba gondola perlu merogoh kocek sebesar Rp150.000 untuk wisatawan lokal dan Rp200.000 untuk wisatawan asing.

 

Lokasi Pantai Timang

Pantai Timang terletak di Kalurahan Purwodadi, Tepus, Kabupaten Gunungkidul.

Baca Juga:  5 Makanan Ekstrem khas Gunungkidul, Berani Coba?

Jarak pantai ini sekitar 33 kilometer dari Kota Wonosari. Jalur menuju pantai juga terbilang ekstrem dan belum di aspal, sehingga disarankan untuk menyewa jip milik warga.

Bagikan:

Tag

Berita Terkini

7 Cara Merawat Cat Mobil Agar Tetap Mengkilap
Produk Lokal Indonesia Kualitas Internasional