Logo Hola Indonesia
Search
Jumat, 7 Februari 2025

7 Destinasi Wisata Populer di Pacitan

7 Destinasi Wisata Populer di Pacitan
wisata populer di pacitan.Foto : Radar Madiun
HOLAINDONESIA.ID- Pacitan adalah kabupaten di Jawa Timur dengan banyak  destinasi wisata di dalamnya. Dengan wilayah yang dilalui oleh Pegunungan Sewu yang membentang dari Gunungkidul, Wonogiri, hingga Pacitan, ada banyak wisata populer di Pacitan. Mulai dari pantai, goa, hingga perbukitan yang sayang untuk dilewatkan saat liburan bersama keluarga.

Berikut ini kami rangkum 7 destinasi wisata populer di Pacitan.

1. Pantai Klayar

Pantai yang terletak di Dusun Kendal, Desa Sendang, Kecamatan Donorojo, Pacitan ini kini masih menjadi daya tarik utama dan destinasi wisata populer Pacitan. Pantai Klayar ini berada sekitar 35 sampai 40 km ke arah barat Kota Pacitan, dan dapat dicapai sekitar 90 menit dari Kota Pacitan.

Keindahan Pantai Klayar terlihat saat cuaca sedang cerah, pada kondisi tersebut, birunya air  laut membentur halus deretan karang hitam yang berbaris rapi di tepian, berpadu dengan pasir putih yang mempesona.

Selain itu di kawasan pantai ini juga sudah ada banyak fasilitas yang menunjang kenyamanan pengunjung, mulai dari home stay, restoran, pusat oleh-oleh hingga gazebo bisa kamu nikmati bersama keluarga maupun rekan.

Dengan harga tiket Rp15 ribu untuk dewasa  dan anak-anak Rp10 ribu, tidak ada salahnya untuk mampir ke Pantai Klayar ketika kamu liburan ke Pacitan

2. Sentono Genthong

Destinasi wisata ini berada di Desa Dadapan, Kecamatan Pringkuku yang berjarak 13 kilometer dari pusat kota.

Di kawasan ini, pemandangan terbuka ke arah Teluk Pacitan terlihat begitu menakjubkan. Terlihat pula pasir putih Pantai Teleng Ria yang bisa kamu nikmati dari ketinggian. Kota Pacitan juga bisa terlihat dari perbukitan ini.

Lebih menarik lagi, di tempat ini ada petilasan Syeh Subakir yang merupakan seorang ulama asal Perisa (sekarang Iran) yang dikirim oleh Kesultanan Turki Utsmaniyah, Sultan Mehmed I untuk menyebarkan agama Islam di Nusantara.

Selain itu kamu juga menikmati berbagai kegiatan yang memicu adrenalin seperti panjat tebing dan paralayang.

3. Kali Cokel

Menysuri sungai dengan perahu atau bermain stand-up paddle board adalah salah satu kegiatan yang wajib kamu lakukan di sungai ini. Air sungai yang berwarna biru dengan deretan pohon kelapa di tepinya akan memberikan pengalaman menarik ketika liburan ke Pacitan.

Kali Cokel berjarak sekita 25 kilometer dari pusat kota Pacitan dan kurang lebih 150 meter dari Pantai Watu Karung yang juga eksotis. Jadi, saat kamu ingin ke Kali Cokel, bisa juga berwisata di beberapa objek wisata sekaligus.

4. Goa Gong

Kecamatan Punung di Kabupaten Pacitan memang terkenal dengan sebutan kota 1000 goa. Terdapat banyak goa di penjuru kota. Namun dari sekian banyaknya, Goa Gong menjadi salah satu goa yang paling terkenal dan paling banyak dikunjungi.

Nama Goa Gong diambil dari cerita yang beredar di masyarakat karena di dalam goa ini sering terdengar bunyi-bunyian yang menyerupai suara gong. Jika kamu memukul atau mengetuk salah satu stalaktit dan stalakmit, maka akan berbunyi seperti dengungan gong yang memenuhi ruang di dalam goa.

Daya tarik utama dari tempat ini terletak pada panoramanya stalaktit dan stalagmitnya yang indah seperti gelambir-gelambir raksasa yang terbuat dari batu.

5. Goa Tabuhan

Selain Goa Gong, Goa Tabuhan. Destinasi yang juga berada di Kecamatan Punung, ini memiliki daya bebatuan yang mirip suara gamelan.

Saat mulai dibuka, suguhan yang menjadi menu utama saat mengunjungi saat mengunjungi Goa Tabuhan Pacitan memang pertunjukan musik jawanya.

Pertunjukan ini terbilang unik, karena suara musik yang dimainkan merupakan hasil dari perpaduan batu-batu stalagmit dan stalagtit, yang di pukul secara berirama sehingga menghasilkan suara mirip musik gamelan.

Pihak pengelola juga menyediakan paket musik 5 lagu buat kamu yang ingin menikmati lagu jawa yang dimainkan dengan bebatuan goa dengan tarif Rp 200 ribu. Adapun untuk harga tiket masuknya untuk dewasa Rp10 ribu dan anak-anak Rp5 ribu.

6. Pantai Watu Karung

Kepopuleran Pantai Watukarung langsung melejit setelah peselancar kelas dunia, Bruce Irons tertarik mencoba berselancar di pantai ini.

Meskipun berbatasan langsung dengan Samudra Hindia seperti pantai  Gunungkidul, namun pantai ini memiliki ombak yang tidak terlalu besar dan kuat.

Di sini kamu bisa melakukan selancar, snorkeling, memancing, dan aneka kegiatan menyenangkan lainnya.

Dan meskipun pantai ini tidak memiliki jam operasional yang pasti, namun pedagang dan pemilik penginapan selalu tersedia selama 24 jam.

Biaya untuk masuk ke Pantai Watu Karung juga terjangkau, hanya Rp 5 ribu untuk anak anak dan Rp 10 ribu untuk dewasa.

7. Banyu Anget Tirto Husodo

Objek wisata populer terakhir di Pacitan adalah Pemandian Banyu Anget Tirto Husodo. Sesuai dengan namanya, mata air di pemandian ini mengeluarkan air panas yang dipercaya memiliki manfaat untuk kesehatan.

Banyu Anget Tirto Husodo merupakan kawasan wisata pemandian air panas alami yang berada di Desa Karangrejo, Kecamatan Arjosari, Kabupaten Pacitan. Jaraknya hanya sekitar 20 menit dari Kota Pacitan menuju arah Kabupaten Ponorogo.

Keunikan dari tempat ini adalah mata air panas itu sendiri, di mana di daerah ini tidak ada aktivitas vulkanis sama sekali di lereng Bukit Batu Putih atau lebih dikenal sebagai Gunung Kelir seperti kebanyakan pemandian air panas lainnya.

 

.

Bagikan:

Tag

Berita Terkini

7 Cara Merawat Cat Mobil Agar Tetap Mengkilap
Produk Lokal Indonesia Kualitas Internasional