Logo Hola Indonesia
Search
Jumat, 7 Februari 2025

5 Mitos Hantu UGM, Jangan Kaget Jika Kamu Melihatnya di Tempat ini!

5 Mitos Hantu UGM, Jangan Kaget Jika Kamu Melihatnya di Tempat ini!
5 Mitos Hantu UGM yang Bikin Merinding. Foto : UGM. ac.id
HOLAINDONESIA.ID- Tak hanya dikenal sebagai salah satu perguruan tinggi dengan mutu pendidikan terbaik di Indonesia, 5 Mitos Hantu UGM juga memiliki kisah tersendiri yang juga menjadi salah satu daya tarik utama kampus ini.

Sebagai salah satu kampus tertua di Indonesia, wajar jika tempat Universitas Gajah Mada memiliki kisah misteri yang cukup membuat merinding.

 

1. Bundaran Fakultas Teknik

Bagi yang pernah menetap di Jogja, mungkin sudah tidak asing dengan urban legend yang satu ini.

Cerita yang sudah berkembang selama beberapa dekade ini melarang siapapun yang melewati Bundaran Fakultas Teknik sambil menyanyikan lagu “Gugur Bunga”

Bagi siapapun yang berani melakukannya, terutama pada saat jalanan sudah sepi, akan menemui penampakan yang menyeramkan.

Konon, arwah para korban penjajahan akan menampakan diri cara yang tidak biasa.

Mereka akan menampakkan diri dengan keadaan yang mengerikan, namun dibarengi dengan bau wangi yang menusuk hidung.

Selain itu, bagi mereka yang sengaja melakukannya dengan niat iseng, akan terus menerus berputar di bundaran sebelum meminta maaf.

Baca Juga:  Menelusuri Misteri Lawang Sewu, Tempat Paling "Angker" di Semarang Yang Tak Pernah Sepi Pengunjung

2. Gedung Pusat UGM dan Sosok Bapak Bapak

Di Gedung Pusat, ada satu sosok yang juga tak kalah terkenal. Entah benar atau tidak, cerita ini terkenal karena konon dulu ada 2 mahasiswa yang belajar di sekitar gedung pusat.

Mereka duduk di bangku yang ada di sana. Tiba-tiba, mereka disapa oleh bapak-bapak yang entah siapa.

Sialnya, bolpoin salah satu dari mereka terjatuh, hingga untuk mengambilnya harus menunduk ke bawah. Sang mahasiswa terkejut karena melihat si bapak melayang.

Ia pamit dan pulang duluan, kemudian SMS temannya kalau bapak itu bukan manusia. Karena takut si mahasiswa pamit pulang dengan dalih ‘sudah malam’

Sambil menyeringai bapak tersebut berkata “sudah malam atau sudah tau?”

3. Jembatan Penyeberangan Fakultas Peternakan, Kedokteran Hewan dan Pertanian

Di tempat ini, sering diceritakan ada penampakan sesosok perempuan yang populer disebut sebagai Mbak Rohana.

Sosoknya digambarkan sebagai perempuan yang terlihat bingung dan mondar mandir di atas jembatan penyeberangan.

Setelah beberapa kali mondar mandir, Mbak Rohana terlihat seperti menembus jembatan dan terjatuh ke bawah.

Baca Juga:  Si Manis Jembatan Ancol ; Kisah Pilu Anak Yatim Dengan Akhir Hidup yang Tragis

Namun, ketika diperiksa, tidak ada satupun orang yang berada di atas atau bawah jembatan tersebut.

4. Fakultas Ekonomi dan Mbak Yayuk

Menurut cerita yang beredar, Mbak Yayuk ini dulunya adalah mahasiswi dari Fakultas Ekonomi.

Ketika kuliah, ia merupakan mahasiswi yang rajin. Sayang, saat akan sidang, skripsinya ditolak oleh dosen.

Sehingga, Mbak Yayuk frustasi karena tugas akhir tersebut tak kunjung selesai. Ia akhirnya bunuh diri dan menjadi penunggu abadi di Fakultas Ekonomi.

Banyak yang mengatakan bahwa Mbak Yayuk akan menampakan diri di saat sore hingga malam hari.

5. Kantor Registrasi Jalan Kinanti

Bagi kamu yang kos di sekitar Pogung tentu tahu lokasi ini. Ketika memasuki Gang Kinanti, tidak ada yang aneh saat kamu berada di sana siang hari.

Namun, situasinya akan berubah drastis ketika malam hari

Dengan penerangan jalan yang minim dan bangunan yang terbengkalai sejak panitia penerimaan mahasiswa baru memindahkan proses administrasi di Gedung Direktorat Kemahasiswaa.

Baca Juga:  4 Misteri TPU Jeruk Purut ; Hantu Pastor Tanpa Kepala Hingga Kuntilanak Penghuni Pohon Kembar

Hawa mencekam akan terasa ketika leawat di depannya, menurut berbagai cerita, berbagai penampakan dan kejadian aneh di luar nalar sering terjadi di bangunan ini.

Mulai dari penampakan wanita berbaju putih yang sering berpindah dari lantai 1 dan 2 secara sekejap dan bau anyir yang tercium secara mendadak.

Bahkan, beberapa versi cerita mengatakan adanya penampakan kucing hitam dengan kepala seorang wanita tua dan pocong yang melompat kesana kemari, dan tiba tiba berada di depan pengendara yang lewat.

 

Cerita-cerita di atas memang hanya urban legend, namun para mahasiswa sudah paham dan percaya akan hal itu.

Sebagai catatan, kalau misalnya kamu tidak mengganggu mereka, makhluk tersebut rasanya juga tidak akan berani menampakkan diri.

 

Bagikan:

Tag

Berita Terkini

7 Cara Merawat Cat Mobil Agar Tetap Mengkilap
Produk Lokal Indonesia Kualitas Internasional